logo
Informasi Seputar Hobi Merpati


Putra Tungal Team Young and Dangerous

AKSI GEMILANG BANTENG DI NASIONAL KDR : DIBURU TEAM-TEAM MAPAN


Selasa, 25 Januari 2022


AKSI GEMILANG BANTENG DI NASIONAL KDR : DIBURU TEAM-TEAM MAPAN
BANTENG ISTIMEWA LANGSUNG JADI BURUAN TEAM PAPAN ATAS

Hobbymerpati.com,- Belakangan, aksi Banteng milik Gerry Putra Tunggal sangat mengoda. Usai menjadi juara di lapak KBB buangan lalu, kini di lapak KDR Pangandaran aksi Banteng mendapat pujian dari semua mata yang menyaksikan jalannya lomba. Kalaulah Banteng tidak jebol saat semi final, kemungkinan besar Banteng akan memiliki kans besar untuk menjadi juara sejati. Namun kenyataan berkata lain, Banteng harus puas berada diurutan keempat karena di semi final jebol patek, sementara diterbangan lainnya pengoda WE masuk distek.

PUTRA TUNGGAL TEMBUSKAN BANTENG DAN BW DI PERANG BINTANG

Sejak juara di lapak KBB Bandung, Banteng menjadi buruan team-team mapan. Bahkan saat di KBB, Banteng sudah ada yang berani menukar dengan mahar 100 juta. Namun Gerry, sang pemiliki Banteng masih sayang, belum bisa melepas Banteng. Bahkan saat di nasional KDR pun banyak team besar yang memburunya untuk pindah kandang.

"Kami masih sayang dengan Banteng, jadi belum bisa melepasnya," ujar Gerry singkat.

Banteng jadi incaran team-tream besar.

Sebuah impian bagi peternak kalau lomba dengan hasil anakannya sendiri lebih puas. Begitupun dengan Gerry PT, setelah eranya Delmonte, Garry fokus ternak dan hasilnya sekarang dirasakan. Impiannya bisa tercapai karena bisa lomba dan juara hasil ternakannya sendiri.

"Alhamdulilah, kami sangat senang bisa lomba dan juara hasil ternakan sendiri. Mudah-mudahan saja ke depannya Banteng tetap stabil," ujar Gerry.

Banteng merupakan Bapak Bintang Muda dan ibu ring Tommy Yakuza Purwokerto. "Adiknya sudah ada di team lain seperti di Panghegar ada 1, di AKPJ juga ada 1, dan di Jawa mas Guruh ada 1. Namun y yang seibu sebapak ada di Bang OKi team CPS Subang," papar Gerry. (saemilan)