logo
Informasi Seputar Hobi Merpati


ANTUNG TEMBUS JUARA DI TASIK, KINI JASMIN EMPAT BESAR DI NASIONAL PURBALINGGA


Senin, 29 Mei 2023


ANTUNG TEMBUS JUARA DI TASIK, KINI JASMIN EMPAT BESAR DI NASIONAL PURBALINGGA

Hobbymerpati.com,- SAN 313 Kebumen terus melanjutkan trend positif. Setahap demi setahap player-player SAN mampu menjawab tantangan dengan tembus juara. Pekan lalu, di Tasikmalaya salah satau playernya Antung tembus delapan besar, dan buangan ini di lapak Rema Angkasa, Purbalingga bagian Jasmin yang tembus juara empat besar.

SAN Kebumen saat menerima Piala juara keempat Jasmin

Trend juaranya terus meningkat. Buangan lalu delapan besar, dilanjut buangan ini empat besar. Juara empat besar di lapak Rema Angkasa ini adalah prestasi terbaik team SAN Kebumen selama mengikuti trek tinggian nasional. Sebelumnya, pernah tembus tiga besar lomba ring dan Juara PB.   

Jasmin hantarkan Team SAN juara keempat di nasional lapak Rema Angkasa Purbalingga

Dengan tembusnya Jasmin menjadi juara 4 di lomba nasional, menambah semangat geber team SAN. Apalagi buangan mendatang lomba nasional akan dhelat dilapak Giri Mekar, dimana salah satu player SAN saat itu tahun 2020 pernamah manggung.

Jadi, kemungkinan besar Team SAN akan tandang makalang ke kota Bandung untuk kembali meraih prestasi. zdi lapak GM player san sudah memiliki wisit. "Kita lihat saja, mudah-mudahan playernya pada sehat dan siap. Kalau siap team SAN akan tandang ke nasional GM," ujar Burhanudin, pemlik team SAN kepada hobbymerpati.com. (saemilan)