logo
Informasi Seputar Hobi Merpati


Nasional PMTI Vitarest 2018 Lapak Sidamara

SARJANA KANDASKAN ARYA DI PARTAI FINAL


Selasa, 27 Februari 2018


SARJANA KANDASKAN ARYA DI PARTAI FINAL
Angga Arfi Taufiqurohman
Sepuluh besar juara nasional LIga PMTI Vitarest 2018 lapak Sidamara Kebumen.

Hobbymerpati,- Sarjana, burung milik H. Masdar, Candi Mas, Kroya ini kembali memperlihatkan eksistensinya sebagai burung kualitas. Dipartai final, pemengang burung terbaik posisi keempat 2017 ini berhasil mematahkan dominasi Arya, sang jawara PMTI di putaran liga Nasional PMTI Vitarest 2018 lapak Sidamara Kebumen, Sabtu-Minggu (24-25/2).  Sarjana yang langsung digeber sang pemilik, H. Masdar melaju sempurna hingga naik podium. 160 poin di dapat oleh Sarjana.

“Kebanyakan burung-burung Candi mas sedang mabung. Namun Alhamdulilah di nasional kali ini Sarjana menjadi juara. Mudah-mudahan kedepannya tetap stabil di jalur juara,” ujar H. Masdar kepada hobbymerpati usai lomba.

Tahun 2017 kemaren adalah milik Candi Mas. Maklum, empat jawaranya menjadi kandidat burung terbaik. Tahun ini, performa apik jawaranya berlanjut positif. Dari tiga lomba nasional yang digelar jawara H. masdar terus nongol di empat besar. Lebaksiu, Tasikmalaya dan Kebumen. Bisa jadi tahun ini Candi mas akan kembali mempertahankan posisinya sebagai team yang selalu juara di setiap event.

Posisi Runner up di dapat Arya. Burung sensasional asal Sumpiuh ini lagi-lagi memberikan kebanggaan bagi sang pemilik. Meski berada di urutan kedua, namun Arya boleh dibilang burung fenomenal. Setiap giringan burng ini selalu tembus juara. Kalau lolos di lomba utama ia pati juara di Perang Bintang. Jarang ada yang memiliki hoki burung sekelas Arya. Padahal secara cc kualitasnya jauh dari burung-burung kencang yang saat ini berada di team-team besar PMTI. Namun secara luck, ia memiliki keberuntungan yang luar biasa.

Posisi ketiga dan keempat di dapat Jhoda dan Superman. Kedua burng ini harus puas berada di urutan ketiga dan keempat. Lajunya terhenti oleh Sarjana dan Arya disemi final. Meski demikian, layak diberi jempol terhdap Jhoda dan Superman karena mampu bertahan hingga semi final dengan mengalahkan pesaingnya setiap babak.

Azis Lembu, Kebumen, ketua Penda Jateng, sekaligus ketua pelaksana lomba mengucapkan terima kasih pada semua mania yang telah melebur di lomba garapannya. Pihaknya memohon maaf kalau ada kekurangan. “Terima kasih atas kedatangannya terutama mania luar kota, mohon maaf kalau ada kekurangan dalam pelayanan. Kita ketemu lagi di lomba berikutnya,” ujar Azis.

Putaran Berikut Nasional di lapak PSL Bandung

Usai di Kebumen nasional PMTI Vitarest 2018 akan digelar di lapak PSL Bandung, dengan total hadiah 60 juta. Dick Bro ketua panitia Lapak PSL mengundang rekan-rekan mania Bandung dan sekitarnya untuk meramaikan nasional PSL. Dipastikan mania andhokan nusantara akan tumplek di PSL. Soalnya, selain lapak ini memiliki sejarah bagi merpati tingian bandung, mania luar kota pun banyak yang akan datang. (sae Milan)    

Juara Nasional PMTI Vitarest 2018 Lapak Sidamara Sidamara 
Kebumen Sabtu-Minggu 25 Februari 2018
Lomba Utama 
No  Nama  Joki  Pemilik  Team  Alamat  Poin 
1 Sarjana  Andi  H Masdar  Candi Mas  Kroya  160
2 Arya Nardi  Nardi  TK  Sumpiuh 120
3 Jodha Ahmad  LM Alfarez  LM Alfares  - 100
4 Superman  Koko  BTB  KRD  - 80
5 BB Warko  Mutiara  Mutiara  Purwokerto 40
6 Dewala Andi  H Masdar  Candi Mas  Kroya  40
7 Bawor Haikal  BBC  BBC  Bangsa  40
8 Warga baru Si Dul  Si Dul  Pantura  - 40
9 Optimus Rocky  TK  TK  - 40
10 Melinda Kempling  KMS  KMS  - 40
Perang Bintang 
1 RKS  Imey  Williamsyah  Kuda Hitam  Bandung   
2 nn nn nn nn nn