logo
Informasi Seputar Hobi Merpati


BLACK MASTER WE TEMBUS JUARA DITUNDAGAN

MOTIVASI BESAR BAGI TEAM WE BANDUNG


Kamis, 27 Februari 2020


Hobbymerpati.com,- Tensi persaingan di setiap lomba nasional makin hari makin meninggi. Perputaran takeover player antar team terus berlangsung. Salah satu team yang saat ini sedang dalam topform adalah team WE bandung. Team milik Budi pekan lalu salah satu playernya, Black master tembus di 13 player yang dibagi.

“Perjuangan tidak mengianati hasil. Alhamdulilah, terjun perdana di lomba nasional salah satu player kami bisa langsung podium. Meski dibagi, namun kami bangga bisa menjebolkan Black master ke 13 besar lomba nasional di lapak Tundagan Padaherang Pangandaran,” ujar Joki WE, Enges kepada hobbymerpati usai lomba ditundagan beberapa waktu lalu.

Semangat kru WE bertambah berlipat seiring dengan prestasi Black master

Tembusnya juara Black master di Tundagan menjadi angin segar bagi kru WE. Punggawa WE yang dikomandani Enges makin bersemangat. Maklum saja, Nasional Tudnagan adalah kali pertama WE terjun kelomba nasional, namun sudah memperlihatkan tanda-tanda juara.

Selain Black Master beberapa player WE yang siap joss diantaranya adalah Black kobra, Gladiator, Punggawa, Ronggolawe, Reva, Kuda lumpat, Marmer, Viktori, Musang, Dominic, Woodfeker, Dawai asmara, Bintang, Sekar muda, Lodaya, Mentari, Bocah jr, Tanaka dan Golden boy.

Black master tembus juara di tundagan.

KOLABRORASI DENGAN GA TASIKMALAYA

WE Bandung saat ini berkolaborasi dengan GA Tasikmalaya. Namun dilomba nasional, GA meleburkan namanya menjadi team WE Bandung. Pengalaman Pepen GA ditrek tinggian akan menjadikan tolok ukur keberhasilan WE dimasa mendatang.  Ia berharap dengan meleburnya GA dengan WE Bandung menjadi satu kekuatan yang bisa bersaing dilevel tertinggi trek tinggian PMTI.

“Mudah-mudahan saja team WE bisa berbicara banyak dipentas nasional. Pekan kemaren adalah kali perdana team WE terjun dilomba nasional. Perjalanan masih panjang, mudah-mudahan ke depannya Team WE bisa membawa tropy juara,” ujar Pepen GA. (saemilan)  

Joki Enges hantarkan Black Master tembus juara di Tundagan.

 



MOTIVASI BESAR BAGI TEAM WE BANDUNG
saemilan
Semangat kru WE bertambah berlipat seiring dengan prestasi Black master