logo
Informasi Seputar Hobi Merpati


TIGER SATRIA SUKABUMI DIBOYONG VOLUME 04 BANDUNG


Selasa, 7 Juli 2020


TIGER SATRIA SUKABUMI DIBOYONG VOLUME 04 BANDUNG
sae milan
Tiger milik Awal Satria Sukabumi resmi dipinang H. Wawan Volume 04.

Hobbymerpati.com,- Tiger. Player milik Awal Satria Sukabumi yang belakangan juara di putaran Sukabumi buangan lalu diboyong H. Wawan Volume 04 Bandung. Dengan mahar yang cukup besar, Tiger harus pindah kandang. dan kini sudah resmi menjadi amunisi H. Wawan Volume 04. "Mudah-mudahan saja di team Volume 04 Bandung, Tiger makin bertaji dan berprestasi," ujar Awal, pemilik Team Satria Sukabumi.

Menurut Awal, Ia melepas Tiger kepada H. Wawan karena sayang dengan kualitas Tiger. Tiger layak bersaing dengan player-player branded A team lainnya. Tiger berani bersaing dilomba-lomba nasional. Jadi, kalau ada di Bandung pengalaman dan prestasi akan teruji.  

H. Wawan Volume 04 memboyong striker andalan Satria Sukabumi : Tiger.

"Kalau di Sukabumi, persaingannya kurang, kalo di Bandung persaingannya ketat ditambah banyak lomba. Saya harap prestasi Tiger makin mengkilap di team Volume 04," ujarnya.

Seperti diketahui, buangan lalu di lapak CMG Tiger menjadi juara sejati di Putaran Liga Sukabumi. Prestasinya bukan itu saja, sebelumnya beberapa piala yang telah disandingkan Tiger. Seperti di lapak Pesona 77 saat Anniversari PMTI Sukabumi, Tiger menjadi juara di Perang Bintang eksecutive, di lapak Gotong Royong Tiger pernah naik podium.

     Team Satria Sukabumi melepas Tiger ke Kandang Volume 04 Bandung.

Nah, melihat kualitas dan stabilitas Tiger yang memang diatas rata-rata player lain, membuat H. Wawan Volume 04 kepincut meminangnya. Sehingga di pekan ini deal antara pemilik Tiger dan bos Volume. "Hari ini kita kirim playernya ke Bandung. Mudah-mudahan tidak ada kendala," ungkap awal.

Melihat modal prestasi Tiger di lomba-lomba Sukabumi, bukan tidak mungkin bila player ini berada diteam Volume yang nota bene selalu hadir ke lomba nasional Tiger akan mampu bersaing. Semoga! (saemilan)